Media Berbagi Ilmu

Blog ini terbuka bagi siapa saja yang ingin belajar dan berbagi, karena dunia lebih indah apabila kita saling mengisi dan tak lelah mengupgrade diri

Rabu, 11 Januari 2012

Penyusunan Laporan Keuangan Pemda KH TA. 2011

Penyusunan Laporan Keuangan merupakan salah satu kewajiban pemerintah daerah yang dilaksanakan setiap berakhir tahun anggaran, selain sebagai wujud pertanggungjawaban dan komitmen pemerintah didalam mendukung transparansi pelaksanaan anggaran juga sebagai bahan untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja pemerintah daerah selama tahun anggaran bersangkutan.

Tahun ini, batas akhir penyampaian laporan keuangan SKPD adalah tanggal 15 Februari 2012 sudah final dan tidak ada perubahan angka lagi untukselanjutnya laporan keuangan SKPD tersebut akan dikonsolidasi menjadi Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu TA. 2011. Kendala yang masih dihadapi oleh khususnya Bidang akuntansi terkait penyusunan laporan keuangan daerah adalah terkait dengan Aplikasi Sistem Akuntansi berbasis komputer yang masih belum sempurna sehingga belum menghasilkan data yang sepenuhnya valid untuk dijadikan dasar evaluasi data keuangan SKPD, kemudian Data Aset Tetap hasil inventarisasi bidang aset masih belum final dan optimal sehingga menimbulkan kesulitan ketika harus melakukan penyesuaian aset tetap. Penting untuk dipahami, bahwa kualitas laporan keuangan yang disusun oleh bidang akuntansi sangat tergantung dari kualitas laporan keuangan yang disusun SKPD. Penyampaian informasi yang tepat dan rinci akan sangat membantu dan disertai dengan dokumen-dokumen pendukung yang sudah diverifikasi misalnya berita acara hibah, mutasi dan penghapusan aset tetap akan mendukung setiap penyesuaian akuntansi aset tetap. Dengan demikian mudah-mudahan akan mendorong ketepatan waktu dalam pertanggungjawaban pemerintah daerah sehingga prinsip akuntabel dan transparansi dapat diwujudkan didalam pengelolaan keuangan pemerintah daerah.